Wisuda Angkatan XIII STT Sola Gratia Medan

Wisuda Angkatan XIII STT Sola Gratia Medan
Foto: D|Ist

Medan-Mediadelegasi: Berdasarkan Surat Keputusan Ketua Sekolah Tinggi Theologia (STT) Sola Gratia Medan no. 028/ Skep/STT/SG-M-IX/2021, Sabtu(13/11), menyelenggarakan acara wisuda Angkatan XIII (Tiga Belas) program sarjana sekolah Teologi(S,Th) dan sarjana pendidikan Agama Kristen (S,PD), di Lapangan STT Sola Gratia Medan.

Sebanyak 18 Wisudawan/wisudawati di wisuda, pelaksana wisuda Ketua STT Sola Gratia Dr. Julius Sianturi, M.Pd.K, Waket I Ngadap Sembiring, M.Th, Waket III Leni Parisda Sihombing, M.Pd.K, dengan Tema, “Better is poor that walketh in his integrity, than be that is perverse in his ways, though he be rich” (Amsal 28:6).

Acara wisuda diawali dengan prosesi Akademik, ibadah, menyayikan lagu kebangsaan, kata sambutan dari ketua panitia wisuda, pembukaan sidang senat oleh Dr. Julius Sianturi, M Pd K, janji Alumni, Doa pengurusan Winisuda Dr. Daniel Palit, M Th, menyayikan Mars STT Sola Gratia, doa oleh Dr. Beltazar Nainggolan dan ditutup dengan sidang senat serta penyerahan Plakat kepada kementerian agama, pembicara dan Mahasiswa terbaik.

Ketua STT Sola Gratia Dr. Julius Sianturi, M.Pd.K mengucapkan selamat kepada mahasiswa yang di wisuda dan menjelaskan kegiatan wisuda angkatan VIII ini berjudul integritas hamba Tuhan dan semua mahasiswa yang di wisuda bisa mengabdikan diri kepada gereja, bangsa dan negara sesuai dengan pendidikannya yang di gelarnya, ucapnya.

Disampaikannya, secara khusus berterima kasih kepada pimpinan STT Sola Gratia dan semua pihak yang telah membantu hingga terlaksananya kegiatan wisuda ini, berharap STT Sola Gratia terus memberikan pendidikan dan pelatihan untuk melahirkan lulusan terbaik kedepannya, katanya.

Berikut nama-nama Wisudawan/ wisudawati Angkatan XIII STT Sola Gratia Medan, Jhon Wesley Zega, S Th, Kristina Ndruru, S Th, Sunima Laia, S Th, Desira Gea, S Th, Yosua Eldo Efrata Surbakti, S Th, Saferius Daeli, S Th dan Reno Empat Putri Br Sihombing, S Pd.

Kemudian, Roma Sari Br Manik, S Pd, Jordan Brian Sirait, S Pd, Maya Efrida Nadeak, S Pd, Iman Niati Hulu, S Pd, Linia Waruwu, S Pd, Yohana Hikmat Wati Hulu, S Pd, Yamadi Gulo, S Pd, Nover  Sugito, S Pd, Wiwit  Gulo, S Pd, Yenni Masari Gulo, S Pd dan Daniel Manik, S Pd.

Turut hadir dalam acara wisuda perwakilan dari kementrian Agama provinsi Sumatera Utara R Batu Bara, M Pd K, Alumni STT Sola Gratia Yunus Zega, S Th, mewakili orang tua Winisuda Lemerina Naibaho, kegiatan dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat. D|Med-50