Rapat Paripurna DPRD Humbahas Hujan Interupsi

Humbahas-Mediadelegasi: Rapat Paripurna Nota Jawaban Bupati Humbahas atas Pandangan Umum Semua Fraksi DPRD menuai keprihatinan. Selain rapat tidak diawali dengan Lagu Kebangsaan dan doa pembuka, Bupati Dosmar Banjarnahor juga sempat hujan interupsi. Termasuk soal postingan di akun Facebook tentang DPRD meminta uang ketuk palu.

Ketua DPRD Humbahas Ramses Lumban Gaol sebagai pimpinan sidang Parnipurna menginstruksikan kepada Pelaksanatugas Sekwan DPRD, Makden Sihombing untuk membacakan laporannya, jumlah DPRD 25 orang, hadir  21 orang, izin 1 orang ,tanpa keterangan 2 orang sehingga rapat Parnipurna tersebut Quorum.

Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor saat membacakan nota jawabannya,  pada Rapat Parnipurna dalam nota jawaban Bupati  Humbahas atas Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD, terhadap nota pengantar Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang APBD, Kabupaten Humbahas 2022 itu sempat hujan interupsi.

Bacaan Lainnya

Di antaranya, Fraksi Nasdem, Fraksi Persatuan Solidaritas dan juga Fraksi Gerindra Demokrat.

Marsono Simamora memberi interupsi terkait masalah penandatanganan pansus Covid-19 , Bresman Sianturi dari Fraksi Gerindra menyampaikan bahwa Bupati harus membaca sesuai isi buku nota jawaban yang telah dipersiapkan.

Sedangkan Guntur Simamora ST dari Fraksi Persatuan Solidaritas menyampaikan terkait postingan Bupati Humbahas dalam akun Face Booknya mengatakan bahwa DPRD meminta uang ketuk palu dalam rapat Parnipurna PAPBD pada waktu yang lalu.