Polresta Deli Serdang Syukuran HUT ke-67 Lalu Lintas

Polresta Deli Serdang Syukuran HUT ke-67 Lalu Lintas
Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji (kedua kiri) dan Wakapolresta AKBP Agus Sugiyarso (kanan) foto bersama personel Satlantas tertua dan termuda pada acara syukuran HUT ke 67 Lalu Lintas Bhayangkara Tahun 2022, di Aula Mapolresta Deli Serdang, Lubuk Pakam, Kamis (22/9). Foto: Humas

Deli Serdang-Mediadelegasi: Polresta Deli Serdang menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati HUT ke 67 Lalu Lintas Bhayangkara Tahun 2022, di Aula Mapolresta Deli Serdang, Lubuk Pakam, Kamis(22/9).

Kegiatan HUT Lalu Lintas ini diawali dengan Zoom Meeting untuk seluruh jajaran Sat Lantas Seluruh Polda Sumut.

Acara syukuran HUT LaluLintas tersebut ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji dan Wakapolresta AKBP Agus Sugiyarso yang diserahkan kepada personel Satantas Polresta Deli Serdang yang paling tua dan termuda.

Hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain , Kabag Ops Polresta Deli Serdang Kompol Ricky P Atmaja, serta Kasat Lantas Polresta Deli Serdang Kompol Nasrul dan para undangan dari instansi pemerintah terkait.

Kegiatan syukuran diawali dengan pembacaan do’a bersama oleh rohaniawan.

Kapolresta Deli Serdang Irsan Sinuhaji, pada kesempatan itu mengajak segenap personel Satlantas
di jajaran Polresta setempat agar selalu memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

Melalui kinerja pelayanan yang maksimal, kata dia, tentunya akan turut meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri.

Lebih lanjut Kapolresta berpesan kepada jajaran Satlantas Deli Serdang agar senantiasa menjalin sinergitas dengan instansi terkait lainnya.

“Lakukan terus komunikas, koordinasi dankolaborasi dengan berbagai institusi,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Irsan, dalam upaya meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan tertib lalu lintas, perlu dilakukan pendekatan dan edukasi secara humanis

“Selamat Hari Lalu lintas Bhayangkara ke 67 kegiatan ini tidak perlu kita lakukan dengan eforia cukup dengan kesederhanaan dan doa yang kita harapkan hanyalah ridho dari Allah,” ucapnya.

Kasat Lantas Polresta Deli Serdang Kompol Nasrul menyampaikan ucapan terima kepada seluruh mitra kerja dan pemangku kepentingan bidang lalu lintas atas dukungan dan kerja sama dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas.

“Harapan kami di momen HUT ke 67 Lalu Lintas Bhayangkara tahun ini, selain sebagai momen refleksi diri bagi personil Lantas, kami juga berharap kesadaran masyarakat semakin baik dalam tertib berlalu lintas,” ucapnya. D|Med-55