Pisah-Sambut Direktur AKN Rejang Lebong

Pisah-Sambut Direktur AKN Rejang Lebong
Foto: D|Ist

Curup-Mediadelegasi:  Acara pisah-sambut Direktur Akademi Komunitas Negeri (AKN) Rejang Lebong,  Kamis (23/6), dari Ir Abdul Aziz MP kepada Direktur yang baru Ir Joko SS Hartono MTA dilaksanakan Kampus AKN, Jalan Terminal Simpang Nangka, Curup.

Abdul Aziz mengucapkan selamat kepada Direktur AKN yang baru Joko Hartono.

Abdul Aziz tercatat menjabat Direktur AKN selama lima sebelas bulan. “Berkat dedikasi dan kerjasama teman-teman AKN Rejang Lebong. Sudah banyak menghasilkan karya yang mampu bersaing baik di tingkat lokal maupun di tingkat Nasional,” sebut Abdul Aziz.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, AKN Rejang Lebong turut mewarnai pendidikan tinggi di bidang pertanian. “Saya sangat bersyukur dan bangga bisa menjadi bagian dari AKN,” ujarnya.

Aziz berharap dengan Direktur yang Baru AKN Rejang Lebong lebih baik lagi dan dapat memajukan putra-putri terbaik Rejang Lebong ke depannya.

Hadir menyaksikan pisah-sambut itu, Asisten 1 Pranoto Majid mewakili Bupati Rejang Lebong, Kepala UPTD Dikbud Bengkulu, Kepala Dinas Pendidikan Rejang Lebong Rezza Pakhlevi SH, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Rejang Lebong Drs Noprianto MM.

Tampak juga, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Rejang Lebong, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Ketahanan, Kepala Dinas Kominfo, Direktur Politeknik Negeri Lampung, Rektor IAIN Curup, Rektor UPP, Direktur Politeknik Raflesia dan Kapolsek Curup. D|Rlb-117