Penumpang di Pematang Siantar Kecewa Layanan Bus Intra

Penumpang di Pematang Siantar Kecewa Layanan Bus Intra
Ilustrasi - Salah satu armada bus PT Intra.

Medan-Mediadelegasi: Beberapa orang calon penumpang dari Kota Pematang Siantar yang hendak mudik ke Perawang, Riau, mengaku kecewa dengan tidak profesionalnya petugas bagian pelayanan tiket perusahaan otobus umum PT Intra.

“Kami sangat kecewa dengan pelayanan manajemen perusahaan bus PT Intra, karena tiket untuk enam kursi yang telah kami pesan sebelumnya dijual kepada penumpang lain,” ucap Armansah Sinaga melalui sambungan telepon kepada mediadelegas di Medan, Sabtu (31/12).

Ia menuturkan, pengalihan tiket secara sepihak dilakukan oleh petugas loket PT Intra di Jalan Sisingamangaraja Pematang Siantar.

Bacaan Lainnya

Ironisnya, lanjut dia, petugas bagian penjualan tiket di loket bus Intra hanya menyampaikan permohonan maaf sembari menawarkan solusi yakni akan menempatkan enam orang penumpang itu di bangku cadangan.

Solusi yang ditawarkan pihak petugas loket PT Intra itu, kata Armansah sangat tidak realistis karena di dalam rombongan keluarganya yang akan mudik terdapat balita dan lanjut usia (lansia).

“Apa mungkin anakku yang masih balita dan orangtuaku duduk di bangku tempel. Kami sebagai calon penumpang kecewa mendapat pelayanan seperti ini,” ujarnya.

Akibat manajemen penjualan tiket yang dinilai tidak profesional tersebut, Armansah beserta lima orang anggota keluarganya terpaksa gagal mudik dalam rangka libur Tahun Baru 2023.

Sebab, ia mengaku tidak punya alternatif lain untuk menggunakan moda transportasi umum lain karena hingga saat ini hanya perusahaan bus Intra yang satu-satunya melayani rute Pematang Siantar-Perawang. D|Ds-25