Kapolres Samosir Sambangi Rumah Duka Lidia Simbolon

Kapolres Samosir Sambangi Rumah Duka Lidia Simbolon
Foto: D|Ist

Samosir-Mediadelegasi: Kapolres Samosir, AKBP Josua Tampubolon melayat ke rumah duka Lidia Boru Simbolon, di desa Rianiate, Pangururan, Kamis (12/05).

Lidia merupakan korban musibah kecelakaan Becak Motor menabrak seekor kerbau yang melintas di Jalan Pintu Sona, mengakibatkan penumpangnya meninggal dunia.

Sama halnya, giat rombongan Kapolres Samosir di rumah duka, tampak  didampingi Kasat Lantas, AKP Yusmanto, Kasat Reskrim, AKP Natar Sibarani, Kanit Pidum, IPDA Abdul Rahman Sitompul, SH, Kanit Laka, Aipda Suhadi, memberi kata penghiburan kepada keluarga yang di tinggal Almarhum, Lidia Boru Simbolon saudari kandung Jimmy Fernando Simbolon, seorang Tokoh Pemuda di Samosir.

Bacaan Lainnya

“Buat opung Lando boru, opung Lando doli, sahabat kami (Jimmy Simbolon-red), amang Naibaho, keluarga besar dan adek adek yang ditinggalkan, mungkin kita sangat kehilangan. Namun kita harus tetap pandang kedepan, karena kita punya Tuhan yang selalu menolong kita”, ucap Kapolres Samosir.

AKBP Josua Tampubolon berpesan kepada opung Lando boru jangan larut dalam kesedihan, karena opung juga masih punya anak cucu yang lain.

“Kita semua disini untuk tetap berdoa buat Nadia (anak korban) dan kakak nya yang empat lagi, kita punya Tuhan yang selalu menolong kita. Dan buat opung Lando boru, jaga kesehatannya,” pesan Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon.

Polres Samosir kata AKBP Josua, akan menangani kasus lakalantas ini secara Profesional. “Sehingga kita semua di sini ikhlas atas kepergian ito yang kita cintai ini dan kita banggakan,” katanya.

Pihak keluarga korban mengucapkan terimakasih atas kehadiran Kapolres Samosir beserta jajaran nya dan berharap pihak Polres Samosir, hal serupa tak terjadi kembali dengan  menertibkan kerbau yang berlalu lalang di jalan raya, agar ke depan tidak akan terulang kembali kecelakaan yang memakan korban jiwa. D|Med-24