Disinyalir Kandas di Tangan PT TL, Ini Jembatan yang Terbengkalai di Tanjungbalai

Disinyalir Kandas di Tangan PT TL, Ini Jembatan yang Terbengkalai di Tanjungbalai
Ada lima tiang raksasa jembatan, tampak keropos berdiri sejajar di Sei Silau, Kecamatan Sei Tualang Raso, Kota Tanjungbalai. Foto: D|Redaksi

Tanjungbalai-Mediadelegasi: Miris, ketika menyaksikan jembatan yang terbengkalai di Tanjungbalai. Lima tiang raksasa tampak keropos berdiri sejajar di Sei Silau, Kecamatan Sei Tualang Raso, Kota Tanjungbalai, Sumatera Utara.

Informasi dihimpun Mediadelegasi, hingga Minggu (8/11), mengungkapkan, puluhan miliar rupiah uang rakyat terlanjur dikucurkan, terendam bersama pasang surutnya, terpaan laut Selat Malaka di Sei Silau.

Rencana jembatan Lingkar Utara menyeberangi Sei Silau, penghubung Kecamatan Sei Tualang Raso dan Datuk Bandar ini sebenarnya hanya sepanjang 103 meter dengan lebar 10 meter, merupakan jembatan yang terbengkalai dari 12 jembatan di jalur Lingkar Utara. Sebelas jembatan lain sudah selesai dibangun Pemko Tanjungbalai.

Pembangunan lima tiang penyanggah yang lapuk termakan usia di Kota Tanjungbalai ini telah dimulai tahun 2010. Meski kelanjutan pembangunan dengan APBD tahun 2013 dengan dana hampir Rp2 miliar hanya untuk aboutmen (bagian pangkal jembatan-red) karena sangat diragukan kekokohannya.